LDR

LDR adalah Long Distance Relationship, yang terjemahan bebasnya adalah hubungan jarak jauh. Istilah LDR ini digunakan orang-orang untuk menggambarkan hubungan pasangan yang terpisah tempat, baik itu desa, kota, bahkan negara.
LDR sering dianggap sebagai hubungan yang mustahil bertahan lama. Namun dengan komitmen yang kuat, seseorang bisa bertahan dalam hubungan tersebut terlebih saat ini komunikasi sudah sangat baik karena didukung berbagai perangkat berbasis teknologi modern yang memudahkan pasangan menjalin hubungan yang sehat.
Seiring berkembangnya ICT mulai menjamur persahabatan tidak lagi terbatas di satu area saja, persahabatan bahkan terjadi antar negara yang sangat jauh jaraknya, media apa saja yang digunakan oleh muda-mudi menjalin persahabatan itu hingga menuju jenjang pernikahan, yaitu Yahoo Masangger (YM), Facebook (FB), WhatsApp (WA), Tik Tok, Smule, Instagram (IG), Twitter, Video Call, Youtube, dll.
Sebelum berkembangnya ICT seperti sekarang, pasangan beda negera menjalin persahabatan yang tak disengaja di tempat seperti Badara Udara, di Kampus, di tempat kerja, di lapangan sepak bola, kapal pesiar, pantai, bahkan di kuburan, dll. Dengan maraknya media sosial tersebut semakin banyak terjadi pasangan beda negara hingga masuk ke jenjang pelaminan antara bangsa Indonesia dan bangsa-bangsa negara lain yang menjadi viral saat saat ini, menjadi pelajaran berharga bagi kita untuk disimak, apa pentingnya menguasai bahasa Inggris, media sosial, dengan menguasai bahasa Internasional dan media online kita bisa mengenal budaya bangsa lain, bagaimana menjalin persahabatan dengan bangsa lain, kita dapat mengetahui makna cantik, tampan, cinta, hingga terjadinya hubungan itu apakah harus kita kaya? Apa menurut pandangan mereka, yang sangat menghormati perbedaan, kejujuran, dan apa adanya.
Penulis di waktu senggang sering berselancar mengikuti kisah mereka dari awal berjumpa hingga menjadi pasangan yang bahagia, banyak hal yang kita pelajari dari pasangan beda negara itu, yaitu arti kesetiaan, perjuangan dan pengorbanannya, yang membuat hati ini gembira, sedih dan kadang tidak percaya menjadi percaya setelah pasangan-pasangan beda negara tersebut mengunggah pengalaman pribadinya di Youtube.
Allah Maha Benar, memasangkan wanita dan pria dijadikan satu pasangan yang tidak masuk akal di dalam fikiran kita selama ini, jika Allah telah berkehendak menjodohkan pasangan itu, walaupun sangat jauh jaraknya, beda budaya, bahasa, makanan dan budaya, mereka dapat dipersatukan menjadi pasangan yang sangat bahagia.
Berikut pasangan bahagia yang sangat menyentuh hati, jika teman-teman ingin menonton kisah perjuangan dan pengorbanan hubungan mereka, lihat link/tautan video mereka yang membuat kita kagum, bangga, senang, untuk disimak dan jangan lupa klik Subcribe Video 2 kontennya :
1. Pertemuan di Facebook ( India – Indonesia ), klik Video 1, Video 2;
2. Pertemuan di Smule; ( Austria – Indonesia ), klik Video 1, Video 2;
3. Pertemuan di WhatsApp ( AS – Indonesia ), klik Video 1, Video2;
4. Pertemuan di Bandara ( Inggris – Indonesia ), klik Video1, Video 2;
5. Pertemuan di Lapangan Futsal ( Jerman – Indonesia ), klik Video1, Video 2;
Sungguh sangat mengesankan kisahnya pak Master
BalasHapusya kita harus belajar menghargai dari mereka yang sangat mencintai NKRI
BalasHapustidak harus kaya untuk mendapatkan istri Bule, cukup berbekal kejujuran dan apa adanya adalah modal pertama
BalasHapusTerharu...sampek meleleh air mataku nonton videonya.....
BalasHapusMantap Masrer....
Nice banget kisah mereka ya master
BalasHapus