Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menambahkan Alamat Website ke Layar Utama HP

Cara menambahkan alamat sebuah website ke layar utama HP dimaksudkan untuk memudahkan saat mengaksesnya kapanpun kita mau. Lebih-lebih jika kita mengelola website via HP, baik website milik pribadi maupun komunitas atau lembaga.

Dengan cara ini kita tidak perlu susah-susah mengetikkan alamat website di web browser seperti google (chrome), firefox (mozilla) atau yang lain.

Foto Dok: BBC

Yang kita lakukan hanya sekali klik/ketuk logo yang sudah tertulis nama website kita pada layar utama HP maka akan dengan sangat mudah dan cepat dalam mengunjunginya.

Pada Tutorial ini yang dijadikan contoh adalah alamat website Komunitas BBC SumenepAnda bisa menyimpan/menambahkan alamat website lain ke layar utama HP Anda.

Tutorial ini sengaja dibuat tanpa suara maupun backsound dan hanya memerlukan durasi yang singkat sekitar 1 menit 40 detik. Diperlukan kejelian mata untuk dapat mengikutinya. Hanya dengan memerhatikan secara teliti dan cermat setiap tombol, baik di keyboard, web browser maupun di website ketika diketuk akan menimbulkan kedipan. Kedipan pada tombol itulah yang akan menuntun kita untuk berhasil menyimpan alamat website di layar utama HP Anda. 

Tutorial selengkapnya Tonton di sini!

Selamat mencoba semoga bermanfaat.

Em Er eL
Em Er eL Semakin banyak bersyukur semakin banyak kebahagiaan yang bisa diraih.

3 komentar untuk "Menambahkan Alamat Website ke Layar Utama HP"